Arti Nama ‘Whoosh’ Kereta Cepat Jakarta-Bandung Bikinn Kaget, Ini Artinya!

Pemerintah telah resmi menetapkan nama baru untuk Kereta Cepat Jakarta-Bandung menjadi Whoosh, Whoosh ini diketahui merupakan singkatan dan memiliki kepanjangan tersendiri untuk kereta cepat.

Ketua Tim Panel Sayembara Identitas Jenama, Triawan Munaf mengatakan Whoosh memiliki kepanjangan Waktu Hemat, Operasional Optimal, Sistem Handal. Nama Whoosh diambil dari setiap huruf awal dari masing-masing.

Advertisement

Nama resmi ini diumumkan oleh tim panel sayembara desain identitas jenama kereta api cepat Indonesia dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Nama Whoosh ini disebut dilakukan usai pemerintah menjajal kereta api cepat.

“Nama ini dilahirkan setelah semua meresakan. Jadi ini akan menajadi istilah yang sesuai,” ujar Ketua tim panel lomba Identitas Jenama Kereta Cepat Indonesia, Triawan Munaf, Kamis (21/9/2023).

BACA JUGA: Kenapa Kita Harus Mencoba KCIC Jakarta-Bandung?

Triawan mengatakan, dalam bahasa asing, Whoosh memiliki arti “cepat” menurutnya, nama ini sesuai dengan kesan pertama saat mengetahui kecepatan kereta api cepat.

“Whoosh ini dalam bahasa asing artinya ‘cepat’, karena kita mencari nama tidak hanya diterima di dalam, tapi diterima internasional,” kata Triawan.

Awal mula Munculnya nama baru 

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan asal usul munculnya nama ‘Whoosh’ sebagai nama baru dari Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Menurutnya, Whoosh tergambar dari kemampuan moda transportasi ini melaju dengan kecepatan tinggi.

Menhub Budi bilang penamaan ini muncul dari diskusi bercanda antara Presiden Joko Widodo dan sejumlah menteri kabinet. Menurutnya penanaman Whoosh menjadi momen unik diantara menteri yang saat itu menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung.

“Ini unik, dalam 3 minggu terakhir kami berdialog, pak Presiden, pak Pratiko, pak Triawan pak Erick Thohir dan kawan-kawan, japri-japrian dan diskusi,” kata dia dalam Konferensi Pers, Kamis (21/9/2023).

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Dwiyana Slamet mengatakan, nama Whoosh sebagai gambaran cepatnya laju kereta.

BACA JUGA: Utamakan Keselamatan dan kenyamanan Penumpang, KCIC Latih Petugas dalam Berbagai Kondisi  

“Menurut kami sangat unik karena nama Whoosh itu kita bisa artikan cepat, tiba-tiba, sekejab. Itu benar-benar menggambarkan positioning dan brinding produk KCJB, akan aplikasikan kalau nantinya dalam semua produk kami semua etalase semua showcase termasuk merchandise,” kata Direktur Utama Kereta Cepat Indonesia China. 

Dalam penanaman Whoosh ini Jokowi punya peran. Meski begitu,landasannya tetap dialog antar jajaran menteri kabinet. Lagi-lagi ini jadi perwujudan cepatnya transportasi berbasis rel ini melaju. Saat Jokowi dan para menteri menjajal kereta cepat, kata ‘whoosh’ kerap dikeluarkan sebagai ungkapan kegembiraan.

Diketahui pemerintah saat ini juga tengah berproses membuat sayembara untuk logo Whoosh. Saat ini telah terpilih 3 kandidat dengan logo yang berbeda.

Nantinya, masyarakat dapat melihat dan memilih logo mana yang akan digunakan. Logo beserta masing-masing penjelasannya dapat dilihat dalam laman KCI https://kcic.co.id/jenamakeretaapicepat/

(LZ) 

Advertisement

Related post

×

Hello!

Silakan kirim email ke program@jak101fm.com untuk pertanyaan seputar JAK 101 FM

× Hey JAK FM