[Indonesia Open 2023] Tanpa Minions di Istora

Kejuaraan bulutangkis seri Asia terus bergulir. Usai dari Singapura, para pebulutangkis dunia kini tengah berupaya mengejar gelar juara dari kejuaraan yang diselenggarakan di Jakarta. Indonesia Open 2023, salah satu kejuaraan bulutangkis dengan hadiah terbesar di dunia menjadi incaran Insan bulutangkis.Menjadi kewajiban bagi setiap pemain yang berada pada peringkat lima belas besar dunia untuk tunggal dan sepuluh besar dunia untuk ganda, wajib hadir pada kejuaraan dengan kategori BWF World Tour Super 1000.

Hari ini (13/6) kejuaraan yang dilaksanakan di Istora, Senayan dimulai. Dua hari pelaksanaan kejuaraan yang menawarkan hadiah total USD 1.250.000,- baru melaksanakan babak petama di semua sektor yang dipertandingkan. Akan ada pebulutangkis putri Gregoria Mariska Tunjung yang akan bertemu kembali dengan pemain nomor satu India Shindu Pusarla Venkata. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan pasangan ganda putra Indonesia lainnya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga akan turun bertanding.

Advertisement

Sayangnya kabar kurang menggembirakan berhembus dari pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Mantan ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia ini dipastikan absen dari hiruk pikuk Istora, Senayan. Kabar baru menyebutkan jika Marcus Fernaldi Gideon mengalami cedera pada tumit kanannya. Konfirmasi ini disampaikan oleh Herry Iman Pierngadi selaku pelatih kepala ganda putra kepada tim Humas dan Media PP PBSI.

“Marcus Fernaldi Gideon mengalami sakit di bagian tumit kanan. Sebelumnya memang sudah melakukan operasi di bagian tumit kiri. Dalam perjalannya kaki di bagian kanan mulai terasa sakit sehingga harus dilakukan terapi hingga dibalut,” ujar Herry,

Tak hanya Kevin/Marcus, pebulutangkis tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito juga urung tampil. Pemain yang akrab disapa dengan Vito rupanya masih menjalani recorery dari cedera.

“Sebenarnya Vito sudah membaik dan tinggal sedikit lagi sembuh dari penyembuhan cedera. Kendalannya sekarang ialah persiapan menjelang pertandingan yang kurang. Jadi saya putuskan untuk tidak bermain terlebih dahulu,” ujar Irwansyah, pelatih tunggal putra.

Praktis di sektor tunggal putra, Indonesia hanya menyertakan tiga tunggal saja, Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie dan Cicho Aura Dwi wardoyo.

(AR)

Advertisement

Related post

×

Hello!

Silakan kirim email ke program@jak101fm.com untuk pertanyaan seputar JAK 101 FM

× Hey JAK FM